harga Oppo Reno 14 F 5G | Indonesia Blog https://www.91mobiles.com/id/hub Sat, 26 Jul 2025 07:36:15 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.5.3 Cinta Laura Meriahkan Penjualan Perdana Oppo Reno 14 Series di Jakarta https://www.91mobiles.com/id/hub/cinta-laura-meriahkan-penjualan-perdana-oppo-reno-14-series-di-jakarta/ https://www.91mobiles.com/id/hub/cinta-laura-meriahkan-penjualan-perdana-oppo-reno-14-series-di-jakarta/#respond Sat, 26 Jul 2025 03:02:51 +0000 https://www.91mobiles.com/id/hub/?p=12663 Setelah pertama kali diperkenalkan dua pekan lalu, lini ponsel terbaru Oppo, Reno 14 Series, kini sudah mulai dijual di Indonesia lewat acara penjualan perdana yang digelar di Oppo Gallery, Gandaria City, Jakarta (25/7/2025). Toko ritel Oppo di pusat perbelanjaan tersebut dipadati oleh O-Fans (para fans Oppo) dan konsumen yang ingin melakukan pembelian. Brand ambassador Oppo, […]

The post Cinta Laura Meriahkan Penjualan Perdana Oppo Reno 14 Series di Jakarta first appeared on Indonesia Blog.

]]>
Sorotan
  • Oppo menggelar penjualan perdana lini HP terbarunya, Reno 14 Series di Jakarta.
  • Brand ambassador Oppo, Cinta Laura Kiehl, ikut hadir untuk menyerahkan unit pada para pembeli pertama.
  • Oppo menawarkan bonus pembelian hingga Rp 3 juta untuk pembelian Reno 14 Series.



Setelah pertama kali diperkenalkan dua pekan lalu, lini ponsel terbaru Oppo, Reno 14 Series, kini sudah mulai dijual di Indonesia lewat acara penjualan perdana yang digelar di Oppo Gallery, Gandaria City, Jakarta (25/7/2025).

Toko ritel Oppo di pusat perbelanjaan tersebut dipadati oleh O-Fans (para fans Oppo) dan konsumen yang ingin melakukan pembelian. Brand ambassador Oppo, Cinta Laura Kiehl, ikut hadir untuk menyapa para pengunjung dan menyerahkan unit ke para pembeli pertama secara simbolis.

“Aku super excited bisa takeover Oppo Gallery hari ini. Energinya luar biasa, O-Fans antusias banget, sampai rela antri buat unboxing Reno 14,” ujar Cinta. Setelah menyerahkan unit, dia memang mengajak beberapa pembeli pertama untuk membuka langsung kemasan Reno 14 Series mereka.

Salah satunya adalah Angga, seorang konsumen yang membeli Oppo Reno 14 F 5G varian warna Luminous Green. Dia mengaku senang dengan rangkaian acara yang disajikan, mulai dari pembelian hingga melakukan unboxing bersama Cinta.

“Menurut aku, kolaborasi kayak gini penting banget. Brand jadi terasa lebih dekat dan relevan sama gaya hidup anak muda,” katanya.

Setelah melakukan unboxing, Cinta mencoba meramu minuman kopi di counter kafe yang tersedia di Oppo Gallery Gandaria City, kemudian menyerahkan hasil racikannya ke salah satu pengunjung. Dia juga melakukan sesi foto bersama dengan para pembeli pertama.

Harga dan bonus pembelien Reno 14 Series

Oppo Reno 14 Series Mulai Dijual di Indonesia, Ada Bonus hingga Rp 3 Juta
Reno 14 F 5G tersedia dalam tiga pilihan warna Opal Blue, Luminous Green dan Glossy Pink. Reno 14 5G memiliki dua opsi warna Luminous Green dan Opal White, sementara Reno 14 Pro 5G datang dalam versi Titanium Gray dan Opal White.

Khusus varian Opal White untuk Reno 14 5G dan Reno 14 Pro 5G serta Opal Blue untuk Reno 14 F 5G, Oppo menerapkan pola desain khusus bernama Iridescent Mermaid dengan pola serupa ekor putri duyung di bagian punggung. Harga ketiga perangkat selengkapnya adalah sebagai berikut.

Oppo Reno 14 F 5G

8 GB/ 128 GB: Rp 4.599.000
8 GB/ 256 GB: Rp 5.599.000
12 GB/ 256 GB: Rp 5.999.000
12 GB/ 512 GB: Rp 6.999.000

Oppo Reno 14 5G

8 GB/ 256 GB: Rp 7.499.000
12 GB/ 256 GB: Rp 7.999.000

Oppo Reno 14 Pro 5G

12 GB/ 512 GB: Rp 10.999.000

Ketiga HP dalam jajaran Reno 14 Series sudah bisa dibeli secara offline di seluruh Oppo Store, Oppo Gallery, Oppo Experience Store, dan toko rekanan resmi Oppo di Indonesia. Sedangkan, pembelian online dapat dilakukan di e-commerce Blibli, Shopee, Tokopedia, TikTok Shop, Lazada dan Akulaku.

Khusus untuk Reno 14 F 5G varian 8 GB/ 128 GB, perangkat ini tersedia eksklusif secara online di sejumlah platform yang disebut di atas. Pembelinya juga akan mendapatkan hadiah tambahan berupa powerbank serta diskon tukar tambah hingga Rp 1 juta khusus di Blibli.

Opsi tukar tambah perangkat lama dengan juga tersedia untuk Reno 14 5G dan Reno 14 Pro 5G sehingga konsumen bisa mendapatkan harga yang lebih terjangkau. Keterangan selengkapnya dapat dilihat di situs Oppo di tautan berikut.

Penasaran dengan spesifikasinya? Anda dapat membaca spesifikasi lengkap dari Oppo Reno 14 Pro 5G dalam artikel 91Mobiles Indonesia di sini, serta Oppo Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G di link ini.

The post Cinta Laura Meriahkan Penjualan Perdana Oppo Reno 14 Series di Jakarta first appeared on Indonesia Blog.

]]>
https://www.91mobiles.com/id/hub/cinta-laura-meriahkan-penjualan-perdana-oppo-reno-14-series-di-jakarta/feed/ 0 https://static.hub.91mobiles.com/multisite/wp-content/uploads/sites/6/2025/07/oppo-reno-14-series-sales-cinta-laura-150x150.jpg150150
Oppo Reno 14 Series Mulai Dijual di Indonesia, Ada Bonus hingga Rp 3 Juta https://www.91mobiles.com/id/hub/oppo-reno-14-series-mulai-dijual-di-indonesia-ada-bonus-hingga-rp-3-juta/ https://www.91mobiles.com/id/hub/oppo-reno-14-series-mulai-dijual-di-indonesia-ada-bonus-hingga-rp-3-juta/#respond Fri, 25 Jul 2025 12:22:08 +0000 https://www.91mobiles.com/id/hub/?p=12657 Menyusul sesi pre-order yang telah lebih dulu digelar, hari ini (25/7/2025) Oppo memulai penjualan lini smartphone terbaru Reno 14 Series di Indonesia. Peresmiannya dilakukan di Oppo Gallery Gandaria City, Jakarta, yang ikut dimeriahkan oleh kehadiran Cinta Laura Kiehl selaku brand ambassador Oppo.Reno 14 Series terdiri dari tiga HP, yaitu Reno 14 5G, Reno 14 Pro […]

The post Oppo Reno 14 Series Mulai Dijual di Indonesia, Ada Bonus hingga Rp 3 Juta first appeared on Indonesia Blog.

]]>
Sorotan

Reno 14 Series terdiri dari tiga HP, yaitu Reno 14 5G, Reno 14 Pro 5G, dan Reno 14 F 5G dengan harga mulai Rp 4 jutaan.Oppo menawarkan bonus pembelian dengan nilai mencapai kisaran Rp 3 juta untuk pembelian Reno 14 Series.



Menyusul sesi pre-order yang telah lebih dulu digelar, hari ini (25/7/2025) Oppo memulai penjualan lini smartphone terbaru Reno 14 Series di Indonesia. Peresmiannya dilakukan di Oppo Gallery Gandaria City, Jakarta, yang ikut dimeriahkan oleh kehadiran Cinta Laura Kiehl selaku brand ambassador Oppo.

Reno 14 Series terdiri dari tiga HP, yaitu Reno 14 5G, Reno 14 Pro 5G, dan Reno 14 F 5G. Oppo menawarkan bonus dengan nilai total hingga lebih dari Rp 3 juta untuk pembelian Reno 14 Series.

Rangkaian bonus yang diberikan antara lain bank cashback sampai dengan Rp 750.000, penawaran khusus operator seluler rekanan, voucher eksklusif partner di aplikasi my Oppo, serta langganan Google AI Pro dan Cloud Storage 2 TB selama 3 bulan untuk Reno 14 Pro 5G dan Reno 14 5G.

Oppo Reno 14 Series Mulai Dijual di Indonesia, Ada Bonus hingga Rp 3 Juta
Brand ambassador Oppo Indonesia Cinta Laura Kiehl berpose dengan para pembeli pertama Oppo Reno 14 Series di Oppo Gallery, Gandaria City, Jakarta (25/7/2025).

Harga Oppo Reno 14 5G, Reno 14 Pro 5G, dan Reno 14 F 5G

Reno 14 F 5G tersedia dalam tiga pilihan warna Opal Blue, Luminous Green dan Glossy Pink. Reno 14 5G memiliki dua opsi warna Luminous Green dan Opal White, sementara Reno 14 Pro 5G datang dalam versi Titanium Gray dan Opal White.

Khusus varian Opal White untuk Reno 14 5G dan Reno 14 Pro 5G serta Opal Blue untuk Reno 14 F 5G, Oppo menerapkan pola desain khusus bernama Iridescent Mermaid dengan pola serupa ekor putri duyung di bagian punggung. Harga ketiga perangkat selengkapnya adalah sebagai berikut.

Oppo Reno 14 F 5G

8 GB/ 128 GB: Rp 4.599.000
8 GB/ 256 GB: Rp 5.599.000
12 GB/ 256 GB: Rp 5.999.000
12 GB/ 512 GB: Rp 6.999.000

Oppo Reno 14 5G

8 GB/ 256 GB: Rp 7.499.000
12 GB/ 256 GB: Rp 7.999.000

Oppo Reno 14 Pro 5G

12 GB/ 512 GB: Rp 10.999.000

Ketiga HP dalam jajaran Reno 14 Series sudah bisa dibeli secara offline di seluruh Oppo Store, Oppo Gallery, Oppo Experience Store, dan toko rekanan resmi Oppo di Indonesia. Sedangkan, pembelian online dapat dilakukan di e-commerce Blibli, Shopee, Tokopedia, TikTok Shop, Lazada dan Akulaku.

Khusus untuk Reno 14 F 5G varian 8 GB/ 128 GB, perangkat ini tersedia eksklusif secara online di sejumlah platform yang disebut di atas. Pembelinya juga akan mendapatkan hadiah tambahan berupa powerbank serta diskon tukar tambah hingga Rp 1 juta khusus di Blibli.

Opsi tukar tambah perangkat lama dengan juga tersedia untuk Reno 14 5G dan Reno 14 Pro 5G sehingga konsumen bisa mendapatkan harga yang lebih terjangkau. Keterangan selengkapnya dapat dilihat di situs Oppo di tautan berikut.

Penasaran dengan spesifikasinya? Anda dapat membaca spesifikasi lengkap dari Oppo Reno 14 Pro 5G dalam artikel 91Mobiles Indonesia di sini, serta Oppo Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G di link ini.

The post Oppo Reno 14 Series Mulai Dijual di Indonesia, Ada Bonus hingga Rp 3 Juta first appeared on Indonesia Blog.

]]>
https://www.91mobiles.com/id/hub/oppo-reno-14-series-mulai-dijual-di-indonesia-ada-bonus-hingga-rp-3-juta/feed/ 0 https://static.hub.91mobiles.com/multisite/wp-content/uploads/sites/6/2025/07/oppo-reno-14-series-sales-featured-150x150.jpg150150
Oppo Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G Meluncur di Indonesia, Harga Mulai Rp 4 Jutaan https://www.91mobiles.com/id/hub/oppo-reno-14-5g-dan-reno-14-f-5g-meluncur-di-indonesia-harga-mulai-rp-4-jutaan/ https://www.91mobiles.com/id/hub/oppo-reno-14-5g-dan-reno-14-f-5g-meluncur-di-indonesia-harga-mulai-rp-4-jutaan/#respond Thu, 17 Jul 2025 09:19:58 +0000 https://www.91mobiles.com/id/hub/?p=12359 Jajaran HP Reno 14 Series resmi meluncur di Indonesia lewat acara launching yang digelar pada Kamis (17/7/2025) di di kawasan Pantai Indah Kapuk 2, Banten, Tangerang. Selain Reno 14 Pro 5G, ada dua HP lain yang menjadi anggota lini ponsel tersebut, yaitu Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G. Kedua HP ini memiliki penampilan […]

The post Oppo Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G Meluncur di Indonesia, Harga Mulai Rp 4 Jutaan first appeared on Indonesia Blog.

]]>
Sorotan
  • Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G dari Oppo sama-sama mengetengahkan desain Iridescent Mermaid untuk varian warna tertentu.
  • Keduanya memiliki desain mirip, tapi datang dengan spesifikasi hardware berbeda.
  • Oppo menggunakan chip Dimensity 8350 di Reno 14 5G, sedangkan Reno 14 F 5G ditenagai Snapdragon 6 Gen 1.



Jajaran HP Reno 14 Series resmi meluncur di Indonesia lewat acara launching yang digelar pada Kamis (17/7/2025) di di kawasan Pantai Indah Kapuk 2, Banten, Tangerang. Selain Reno 14 Pro 5G, ada dua HP lain yang menjadi anggota lini ponsel tersebut, yaitu Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G.

Kedua HP ini memiliki penampilan yang mirip, dengan bentuk modul kamera baru yang berbeda dari lini Reno 13 Series sebelumnya, ditambah desain Iridescent Mermaid dengan pola serupa ekor putri duyung untuk varian warna tertentu.

Kendati demikian, terdapat sejumlah perbedaan di antara Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G, mulai dari material yang digunakan untuk bodi hingga spesifikasi hardware di dalam masing-masing smartphone.

Spesifikasi Oppo Reno 14 5G

Oppo Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi Serta Harganya
Dua opsi warna Oppo Reno 14 5G.
  • Bodi: Reno 14 5G memiliki ukuran fisik 157,9 x 74,7 x 7,3 mm dengan bobot 187 gram. Bagian frame terbuat dari logam aluminium, sedangkan punggungnya berlapis kaca. Terdapat ketahanan terhadap air dan debu dengan sertifikasi IP68/ IP69.
  • Layar: Oppo menggunakan panel display AMOLED 6,59 inci (1.256 x 2.760 piksel), dengan refresh rate 120 Hz, dan tingkat kecerahan 1.200 nits (HBM). Di sisi bawah layar terdapat pemindai sidik jari in-display berjenis optical.
  • Chipset: Dapur pacu yang digunakan masih sama dengan Reno 13 5G sebelumnya, yakni chip MediaTek Dimensity 8350 dengan 8-core CPU (1x 3,35 GHz Cortex A715, 3x 3,20 GHz Cortex A715, dan 4x 2,20 Cortex A510), GPU Mali-G615-MC6.
  • Memori: Berdasarkan keterangan di laman pre-order Oppo, Reno 14 5G dipasarkan di Indonesia dalam opsi konfigurasi RAM dan media internal 8 GB/ 256 GB dan 12 GB/ 256 GB.
  • Kamera: Terdapat tiga buah kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.8, 26 mm, OIS), kamera telephoto 50 MP (f/2.8, 80 mm, OIS, 3,5x optical zoom) dan kamera ultrawide 8 MP (f/2.2, 15 mm, AF). Kamera depan beresolusi 50 MP (f/2.0, 21 mm, AF).
  • Baterai: Kapasitas baterai Reno 14 5G meningkat dibanding Reno 13 sebelumnya, menjadi 6.000 mAh dan tetap mendukung fast charging SuperVOOC 80 watt.

Spesifikasi Oppo Reno 14 F 5G

Oppo Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi Serta Harganya
Tiga opsi warna Oppo Reno 14 F 5G.
  • Bodi: Ukuran Reno 14 F 5G tak berbeda jauh dari saudaranya, dengan dimensi 158,1 x 75 x 7,7 mm dan bobot 180 gram. Frame terbuat dari plastik, tapi tetap ada ketahanan terhadap air dan debu dengan sertifikasi IP68/ IP69.
  • Layar: Panel display yang digunakan agak berbeda, yakni AMOLED 6,57 inci (1.080 x 2.372 piksel) dengan refresh rate 120 Hz dan tingkat kecerahan 1.400 nits (HBM). Reno 14F 5G juga menyediakan pemindai sidik jari in-display berjenis optical.
  • Chipset: Berbeda dari dua “kakaknya”, ponsel ini menggunakan chip dari Qualcomm, yaitu Snapdragon 6 Gen 1 dengan 8-core CPU (4x 2,2 Cortex A78 dan 4x 1,8 GHz Cortex A55) dan GPU Adreno 710.
  • Memori: Reno 14 F 5G ditawarkan dalam opsi memori paling banyak di antara ponsel-ponsl Reno 14 Series lainnya, terdiri dari 8 GB/ 128 GB, 8 GB/ 256 GB, 12 GB/ 256 GB, dan 12 GB/ 512 GB.
  • Kamera: Rangkaian kamera belakang terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.8, 26 mm, OIS), kamera ultrawide 8 MP (f/2.2, 16 mm, AF), dan kamera macro 2 MP (f/2.4). Kamera depan beresolusi 32 MP (f/2.0, 22 mm, AF).
  • Baterai: Dalam hal ini, Reno 14 F 5G sebanding dengan Reno 14 5G karena sama-sama memiliki kapasitas daya 6.000 mAh. Hanya saja, kecepatan fast charging lebih rendah di angka 45 watt.

Harga Oppo Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G

Seperti ponsel lainnya dari lini Reno 14 Series, Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G menjalankan sistem operasi ColorOS 15 berbasis Android 15. Oppo menjanjikan pembaruan versi ColorOS hingga sebanyak 5 generasi untuk semua perangkat di jajaran HP tersebut.

Reno 14 5G hadir dalam pilihan warna Luminous Green dan Opal White, sedangkan Reno 14 F 5G memiliki tiga varian warna Glossy Pink, Luminous Green, dan Opal Blue. Desain Iridescent Mermaid terdapat di Reno 14 5G versi Opal White dan Reno 14 F 5G versi Opal Blue, sedangkan varian warna lainnya tampil polos. Harga kedua perangkat adalah sebagai berikut.

Oppo Reno 14 5G

8 GB/ 256 GB: Rp 7.499.000
12 GB/ 256 GB: Rp 7.999.000

Oppo Reno 14 F 5G

8 GB/ 128 GB: Rp 4.999.000
8 GB/ 256 GB: Rp 5.599.000
12 GB/ 256 GB: Rp 5.999.000
12 GB/ 512 GB. Rp 6.999.000

Pre-order Oppo Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G masih berlangsung hingga tanggal 24 Juli mendatang. Oppo menawarkan bonus dengan nilai total hingga Rp 5 juta untuk pemesanan selama periode pre-order dengan membayar down-payment sebesar Rp 200.000. Informasi selengkapnya bisa disimak di situs Oppo di link ini. 

Untuk perbandingan selengkapnya antara Oppo Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G, silakan baca artikel 91Mobiles Indonesia di tautan berikut.

The post Oppo Reno 14 5G dan Reno 14 F 5G Meluncur di Indonesia, Harga Mulai Rp 4 Jutaan first appeared on Indonesia Blog.

]]>
https://www.91mobiles.com/id/hub/oppo-reno-14-5g-dan-reno-14-f-5g-meluncur-di-indonesia-harga-mulai-rp-4-jutaan/feed/ 0 https://static.hub.91mobiles.com/multisite/wp-content/uploads/sites/6/2025/07/WhatsApp-Image-2025-07-17-at-15.33.38-2-150x150.jpeg150150