
Kemunculan Vivo V50 diduga tinggal menunggu waktu. Vivo India sebelumnya dikabarkan telah merilis teaser dalam bentuk landing page, mengungkapkan sederet spesifikasi utamanya.
Menurut kabar yang beredar, Vivo V50 tampaknya akan diumumkan pada 17 Februari 2025 di pasar India. Namun, kabar ini belum tentu akurat.
Dikutip dari GSM Arena, penjualan Vivo V50 akan dilakukan pada seminggu setelah pengumuman, yakni 24 Februari 2025. Informasi ini konon datang dari sumber retail rekanan Vivo, namun kebenarannya belum bisa dipastikan.
Vivo V50 belakangan ini muncul dalam sebuah bocoran yang mengungkapkan sejumlah foto hands-on. Sebagaimana dihimpun 91Mobiles Indonesia dari Gizmochina, foto-foto tersebut menampilkan sebuah smartphone yang diduga sebagai varian global dari Vivo V50 dengan opsi warna Starry Blue (biru).
Table of Contents
Foto-foto hands-on Vivo V50 mencuat, sejumlah spesifikasinya ikut terungkap
- Varian warna Starry Blue terkonfirmasi mengusung konsep desain 3D-star pada permukaan bodi belakang. Punggung ponsel ini konon akan punya tampilan berkilau seperti bintang-bintang di langit malam.
- Namun, pada foto-foto yang menampilkan Vivo V50, efek visual bersangkutan tidak terlihat. Bisa jadi desain bintang 3D yang dimaksud hanya terlihat pada sudut atau kondisi pencahayaan tertentu. Ada kemungkinan juga efek ini hanya tersedia pada varian Vivo V50 tertentu.
- Selain Starry Blue, Vivo V50 juga terkonfirmasi hadir dalam dua varian warna lain, yakni Rose Red dan Titanium Grey.
- Salah satu foto yang beredar menampilkan laman “About phone”. Dari laman tersebut, ponsel ini diketahui punya chipset Snapdragon 7 Gen 3 dengan frekuensi 2,63 GHz.
- Ponsel ini juga diketahui mengusung RAM 12 GB dengan fitur ekspansi RAM virtual 12 GB. Vivo juga membekali HP ini dengan penyimpanan 512 GB, kendati sebanyak 50 GB sudah terpakai untuk file sistem dan aplikasi bawaan.
- Vivo V50 juga terkonfirmasi menjalankan sistem operasi Android 15 berpoleskan antarmuka Funtouch OS 15 dari pabrikannya.
Dugaan spesifikasi Vivo V50 sejauh ini
- Chipset: Seperti yang sempat disinggung, Vivo V50 dibekali dengan chipset Snapdragon 7 Gen 3.
- RAM dan penyimpanan: Ponsel ini diketahui hadir dengan RAM 12 GB + 12 GB RAM virtual, serta penyimpanan 512 GB.
- Layar: Vivo menyuplai HP ini dengan layar AMOLED 6,78 inci beresolusi 1,5K serta refresh rate 120 Hz.
- Kamera: Modul kamera berbentuk lonjong di HP ini punya dua kamera Zeiss beresolusi 50 MP yang disertai Aura Light LED ring light. Ponsel ini didukung dengan kamera selfie 50 MP yang mengusung autofokus.
- Baterai dan pengisian daya: Vivo V50 dilengkapi dengan kapasitas baterai 6.000 mAh, menurun dari Vivo S20 yang punya kapasitas 6.500 mAh. Ponsel bersangkutan juga diduga memiliki fast charging 90 watt.
- Dimensi bodi: Kendati punya baterai berkapasitas besar, Vivo V50 tergolong salah satu HP dengan bodi tertipis dengan ketebalan 7,7 mm. Ponsel ini juga mendukung sertifikasi IP68 dan IP69 sehingga tidak mudah rusak saat terendam di air.
Selain rilis di India, Vivo V50 juga menghadirkan sinyal-sinyal kedatangan di pasar Indonesia. Sebab, smartphone berbodi tipis ini sudah lolos sertifikasi SDPPI dan TKDN dengan nomor model V2427.
Vivo V50 diprediksi punya harga rilis 37.999 rupee di India, atau sekitar Rp 7 juta. Tahun kemarin, Vivo V40 rilis di Indonesia pada September 2024 dengan harga mulai dari Rp 6.499.000. Kemungkinan Vivo V50 akan punya banderol harga di rentang Rp 6-7 jutaan saat dibawa masuk ke Tanah Air nanti.