
Tanda-tanda kehadiran Poco F7 Pro di pasaran global semakin menguat. Belakangan, dokumen sertifikasi dari otoritas komunikasi AS, Federal Communications Commission (FCC) mengungkap keberadaan perangkat bermerek Poco dengan nomor model “24117RK2CG.”
Perangkat tersebut diduga tak lain merupakan Poco F7 Pro varian global. Sebab, produk dengan nomor model yang sama sebelumnya sudah pernah mengemuka di situs otoritas komunikasi Singapura, IMDA.
Table of Contents
Kapasitas baterai dan fast charging Poco F7 Pro terungkap
Sertifikasi FCC kali ini mengungkap sejumlah detil tambahan mengenai perangkat yang bersangkutan, seperti informasi tentang sistem operasinya yang menjalankan Xiaomi HyperOS 2.0. OS tersebut diketahui berbasis Android 15 terbaru.
Kapasitas baterainya ikut dituliskan, yaitu sebesar 5.830 mAh (typical). Poco turut menambahkan dukungan fast charging dengan daya 90 watt, berdasarkan dokumen FCC yang dioperoleh 91Mobiles Indonesia.
Disebutkan pula bahwa produk yang diyakini merupakan Poco F7 Pro global itu mendukung Bluetooth 5.4 berikut WiFi 2,4 GHz dan 5 GHz, serta konektivitas 4G LTE dan 5G NR di sejumlah band frekuensi.
Desain dengan kamera “kotak”
Satu hal menarik lainnya dapat diamati dari diagram peletakkan antena-antena di tubuh ponsel dalam sertifikasi FCC. Terlihat bahwa perangkat ini memiliki kamera belakang yang termuat di dalam sebuah modul berbentuk “kotak” alias persegi dengan sudut-sudut membulat.
Sertifikasi FCC tidak memuat keterangan lebih lanjut mengenai spesifikasi ponsel yang disinyalir merupakan Poco F7 Pro itu. Namun, Poco F7 Pro diyakini merupakan rebrand dari Xiaomi Redmi K80 yang telah meluncur di China pada akhir November lalu, atau setidaknya memiliki kesamaan hardware.
Apabila benar demikian, maka Poco F7 Pro kemungkinan bakal ditenagai chip Snapdragon 8 Gen 3, memiliki layar AMOLED 6,67 inci 2K 120 Hz, kamera utama dengan sensor 50 MP Sony LYT-800, serta ketahanan air dan debu dengan sertifikat IP68/ IP69.
Tidak diketahui apakah Poco F7 Pro akan dirilis di Indonesia atau tidak. Sebelum-sebelumnya, untuk Poco F5 dan F6, hanya versi “reguler” yang dipasarkan di Tanah Air.