Realme Diskon HP dan Earbuds hingga 30 Persen di Promo 11.11, Ini Daftarnya

Sorotan
  • Realme menggelar promo 11.11 Top Player dengan menggelar potongan harga untuk berbagai ponsel, earbuds, dan juga smartwatch.
  • Potongan harga yang ditawarkan untuk ponsel mencapai lebih dari Rp 2 juta untuk model tertentu.
  • Selain potongan harga, Realme ikut menebar hadiah smartphone dan TWS dalam sesi live streaming.

Momen tanggal kembar hari ini ikut dimanfaatkan oleh pabrikan smartphone Realme dengan menggelar event potongan harga bertajuk Festival Belanja 11.11 Top Player untuk berbagai produknya, mulai dari ponsel, earbuds TWS, hingga smartwatch.

Diskon yang ditawarkan mencapai 30 persen atau hingga Rp 2 juta untuk model HP tertentu. Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima oleh 91Mobiles Indonesia, Festival Belanja 11.11 Top Player Realme dimulai pada 11 November 2024 pukul 00.00.

“Realme berkomitmen untuk terus menghadirkan teknologi dan program penjualan terbaik agar dapat lebih mudah diakses oleh para anak muda. Kami siap menghadirkan jajaran produk dengan teknologi terbaru di segmennya melalui harga yang semakin mudah dijangkau,” ujar Public Relations Lead Realme Indonesia, Krisva Angnieszca.

Selain crazy flash sale, Realme juga menyediakan 10 Realme Buds T01 dan 1 smartphone Eealme Note 60 yang akan dibagikan selama sesi live streaming di Shopee. Sedangkan untuk sesi live stream di TikTok, Realme menyediakan 2 smartphone terbaru untuk dimenangkan oleh para viewers.

Realme turut mengajak sosok-sosok terkenal untuk memeriahkan sesi live stream, seperti Baim Wong yang membagikan 100 power bank, Afdhal Yusman yang akan membagikan smartphone Realme Note 60, dan Jess No Limit yang akan membagikan smartphone Realme Note 60 serta Realme Buds T01.

Dalam acara puncaknya, realme menghadirkan crazy flash sale smartphone Realme 13 Plus 5G seharga Rp11 ribu, terbatas 5 unit saja untuk mereka yang tercepat.

Realme 11.11 Top Player diadakan di seluruh kanal penjualan online Realme Indonesia seperti Shopee, Lazada, Akulaku, Blibli, TikTok Shop, dan Tokopedia. Berikut ini daftar produk HP, earbuds TWS, dan smartwatch yang mendapat potongan harga.

Smartphone

ModelHarga NormalHarga Khusus 11.11 Top Player
Realme Note 50 (4GB+64GB)Rp 1.349.000Rp 1.299.000
Realme Note 50 (4GB+128GB)Rp 1.549.000Rp 1.399.000
Realme Note 60 (8GB+16GB*|256GB)Rp 1.999.000Rp 1.749.000
Realme 11 (8GB+8GB*|256GB)Rp 3.299.000Rp 2.799.000
Realme 11 Pro 5G (8GB+8GB*|256GB)Rp 4.599.000Rp 3.499.000
Realme 11 Pro Plus 5G (12GB+12GB*|512GB)Rp 6.599.000Rp 4.499.000
Realme 12 Pro Plus 5G (8GB+8GB*|256GB)Rp 5.999.000Rp 5.399.000
Realme 12 Pro Plus 5G (12GB+12GB*|512GB)Rp 6.999.000Rp 6.399.000
Realme 13 Pro 5G (12GB+12GB*|256GB)Rp 5.999.000Rp 5.599.000
Realme 13 Pro Plus 5G (8GB+8GB*|256GB)Rp 6.499.000Rp 6.099.000
Realme 13 Pro Plus 5G (12GB+12GB*|512GB)Rp 6.999.000Rp 6.599.000

*Dynamic RAM

Earbuds TWS dan Smartwatch

ModelHarga NormalHarga Khusus 11.11 Top Player
Realme Buds T01Rp 299.000Rp 159.000
Realme Buds T100Rp 299.000Rp 159.000
Realme Buds T110Rp 299.000Rp 199.000
Realme Buds T310Rp 399.000Rp 299.000
Realme Buds Air 6Rp 699.000Rp 599.000
Realme Buds Air 6 ProRp 999.000Rp 799.000
Realme Watch S2Rp 799.000Rp 699.000

No posts to display