
Arloji pintar Samsung Galaxy Watch Ultra kini hadir dalam varian warna baru di Indonesia, yakni Titanium Blue. Selain bezel metalik kebiruan dengan aksen oranye, Galaxy Watch Ultra Titanium Blue memiliki band dengan warna biru gelap yang matching.
Opsi kelir anyar itu melengkapi tiga warna lainnya yang telah lebih dulu hadir pada akhir 2024, yakni Titanium Gray, Titanium Silver, dan Titanium White. Namun, perbedaan varian baru tersebut bukan terletak pada segi warna saja, melainkan juga media penyimpanan yang dua kali lebih besar, yakni 64 GB. Samsung juga telah menerapkan sistem operasi teranyarnya.
“Galaxy Watch Ultra Titanium Blue kami hadirkan dengan desain baru yang semakin stylish, memori lebih besar 64GB, One UI 8, serta tetap dilengkapi fitur-fitur tangguh untuk menemani berbagai jenis olahraga yang kasual hingga ekstrem sesuai yang diinginkan konsumen kami,” ujar Annisa Maulina, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia, dalam keterangan tertulis yang diterima 91Mobiles Indonesia.
Table of Contents
Fitur-fitur Samsung Galaxy Watch Ultra

Terkait aktivitas olahraga, Galaxy Watch Ultra dibekali BioActive Sensor terbaru untuk memberikan data yang lebih lengkap dan akurat. Semantara, dengan fitur multi-sport, pengguna bisa merencanakan dan mengelola olahraga Triathlon, Duathlon, maupun Aquathlon secara efisien.
Samsung melengkapi Galaxy Watch dengan Dynamic Lug System untuk mempercepat dan mempermudah proses penggantian strap. Layarnya yang menggunakan panel AMOLED 1,5 inci (480 x 480 piksel) memiliki tingkat kecerahan hingga 3.000 nits untuk menghasilkan tampilan yang jelas di berbagai kondisi cahaya.
Galaxy Watch Ultra turut hadir dengan tombol Quick Button yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Tombol ini dirancang untuk mendukung berbagai perintah lewat tiga jenis tekanan, yaitu short press, double press, dan long press.
Quick Button bisa diatur untuk mengecek aktivitas olagraga, mengakses daftar multi-sport, memulai sesi olahraga, hingga mengaktifkan fitur-fitur penting seperti stopwatch, flashlight, water lock, dan sirine darurat yang bisa menghasilkan suara hingga 86 desibel agar terdengar dari jarak hingga 180 meter.
Harga Samsung Galaxy Watch Ultra

Khusus untuk pembelian selama periode promosi pada 25 Agustus hingga 15 September 2025, Samsung menawarkan benefit purchase with purchase senilai Rp 1.600.000. Tersedia pula opsi cicilan mulai dari Rp 691.583. Informasi selengkapnya bisa dilihat di situs Samsung di tautan berikut.




