Kirin 8020 Resmi Diperkenalkan, Hadir Perdana pada Huawei Nova 14 Series

Sorotan
  • Huawei telah meluncurkan chipset 5G terbarunya yang bernama Kirin 8020.
  • Kirin 8020 hadir pada seri ponsel menengah Huawei Nova 14 series
  • Cip ini adalah versi downclocked dari Kirin 9020 yang dipakai di Huawei Mate 70 Pro.

Huawei telah resmi meluncurkan seri smartphone terbarunya di segmen harga menengah yang dinamakan Nova 14 series. Seri ponsel ini terdiri atas Nova 14 standar, Pro, dan Ultra. Dua varian teratasnya terkonfirmasi menggunakan chipset 5G terbaru buatan sendiri, yakni Kirin 8020. 

Kendati sudah diterapkan pada smartphone mereka, detail mengenai Kirin 8020 sendiri masih belum diumumkan oleh pihak perusahaan. Hal ini mendorong banyak tipster di Weibo, situs microblogging di China, untuk mengecek laman informasi perangkat Nova 14 series demi bisa mendapatkan detail chipset tersebut.

Spesifikasi Kirin 8020, seperti apa performanya?

  • Berdasarkan laman Huawei Central, seorang tipster di Weibo bernama @FixedFocus menyatakan bahwa Kirin 8020 adalah versi downclocked dari chipset yang ada di Mate 70 Pro, yakni Kirin 9020.
  • Konfigurasi CPU Kirin 8020 menggunakan format 1+3+4 dengan rincian 1x prime core berkekuatan 2,285 GHz, 3x core sedang dengan kecepatan 2,05 GHz, serta 4x core kecil di frekuensi 1,30 GHz
  • Chipset ini disebut-sebut turut hadir dengan GPU Maleoon 920 (2 core unit) yang beroperasi pada kecepatan 840 MHz. 
  • Walaupun Kirin 8020 merupakan varian dengan clock speed lebih rendah dari Kirin 9020, rupanya hal ini tidak terlalu berdampak buruk pada performa secara signifikan. 
  • Menurut klaim resmi dari Huawei, Kirin 8020 memiliki peningkatan performa 35 persen dari generasi pendahulunya
Tampilan chipset saat membongkar mesin Huawei Nova 14 Ultra. Sumber: Weibo, via Huawei Central.
Tampilan chipset saat membongkar mesin Huawei Nova 14 Ultra. Sumber: Weibo, via Huawei Central.
  • Chip tersebut juga menghadirkan peningkatan kinerja gaming sebanyak 23 persen. Kelancaran sistem operasi juga disebut-sebut meningkat hingga 39 persen
  • Hasil penelusuran lebih lanjut menyatakan bahwa pihak Huawei telah memperluas area kemasan chipset (packaging area) hingga 30 persen, mirip seperti Kirin 9010.
  • Saat ponselnya dibongkar, terlihat bahwa ukuran chip di Nova 14 Ultra meningkat 30-40 persen ketimbang sebelumnya. 
  • Huawei turut menyediakan integrasi langsung dengan modul komunikasi satelit Beidou dan Tiantong ke dalam chipset Kirin 8020. 

Secara visual, Kirin 8020 ini menampilkan logo HiSilicon dengan nomor model Hi62B0. Cip ini diklaim menawarkan tingkat integrasi lebih tinggi ketimbang Kirin 9010, sekaligus punya efisiensi performa lebih unggul. 

Pihak Huawei memang belum mencantumkan informasi soal Kirin 8020 di situs resminya. Kendati begitu, para tipster di Weibo mengklaim bahwa Kirin 8020 telah menjadikan Nova 14 Ultra sebagai HP mid-range terkuat di seri Nova.  

No posts to display