
Apabila kelak dirilis secara internasional, ada kemungkinan HP tipis Motorola akan dimasukkan ke lini ponsel Edge. Kebetulan, pekan lalu sempat beredar bocoran teaser perangkat bernama Edge 70 yang digadang-gadang berbodi ramping.
Sebagaimana dilaporkan oleh GSM Arena, meskipun tampak mirip dari penampilan sisi samping dan jumlah kamera di punggung masing-masing ponsel, tak diketahui apakah Moto X70 Air merupakan perangkat yang sama dengan Edge 70 atau bukan.
Kembali ke Moto X70 Air, calon HP tipis Motorola ini kabarnya akan ditenagai chip premium terbaru dari Qualcomm, Snapdragon 8 Gen 5, yang juga baru diumumkan pekan lalu. Alasannya, Motorola sempat diumumkan sebagai salah satu rekanan pabrikan yang bakal menggunakan chip tersebut di produk-produknya.
Di luar segelintir informasi di atas, masih belum ada keterangan lain yang diketahui mengenai Moto X70 Air. Akan tetapi, mengingat kehadirannya tinggal hitungan minggu, agaknya penggemar gadget tak perlu menunggu lama untuk mengetahui segala hal tentang smartphone ramping Motorola tersebut.