
Setelah lama ditunggu-tunggu, kini tanggal peluncuran Oppo Find N5 resmi diumumkan. Ponsel ini digadang-gadang akan menjadi HP lipat tertipis di dunia, memiliki ketebalan di bawah 4 mm saat dibuka.
Oppo Find N5 sudah sering kali muncul pada perbandingan ketebalan bodi dengan sejumlah objek, seperti dua koin yuan, iPad Pro M4 13 inci, serta Samsung Galaxy Z Fold 6. Hasilnya, Find N5 berhasil tampak lebih tipis di setiap perbandingan.
Find N5 juga akan menjadi HP lipat flagship pertama yang dibekali sertifikasi IPX8/IPX9 serta mendukung mode pemotretan di bawah air.
Setelah bocoran soal HP ini beberapa kali muncul, kini Oppo Find N5 diketahui akan rilis pada 20 Februari 2025 pukup 19.00 waktu setempat di China. Tak hanya mengumumkan waktu rilis, Oppo juga membeberkan sejumlah informasi lain seperti desain dan pilihan warnanya.
Table of Contents
Oppo Find N5 bakal rilis 20 Februari 2025 di China
- Dikutip dari Gizmochina, Oppo telah mengonfirmasi tanggal peluncuran Find N5 yakni pada 20 Februari 2025. Ponsel lipat ini juga akan dirilis bersamaan dengan smartwatch Oppo Watch X2.
- Oppo Find N5 juga dikabarkan bakal rilis di pasar global di waktu yang sama dengan peluncurannya di China. Ini merupakan kali pertama HP lipat dari Oppo muncul di berbagai pasar sekaligus.
- Sejumlah gambar desainnya kini resmi diumumkan, memiliki varian warna Dusk Purple (ungu senja), Jade White (putih giok), dan Satin Black (hitam satin). Ponsel ini juga tampak memiliki modul kamera dengan susunan lensa yang berbeda dari Oppo Find N3.
- Di bodi belakang Find N5, tampak sebuah modul kamera bundar yang menampung tiga bulatan lensa dan satu lampu LED Flash, dengan logo Hasselblad yang diletakkan di tengah.
- Melalui gambar yang beredar, Find N5 juga terkonfirmasi punya tombol alert slider serta sensor sidik jari di samping.
- Di pasar Amerika Serikat, kemungkinan Oppo Find N5 bakal dirilis dengan nama OnePlus Open 2.
- Oppo Find N5 dikabarkan punya ketebalan 9,2 mm dalam kondisi dilipat serta kurang dari 4 mm saat dibuka, menjadikannya sebagai HP lipat dengan bodi paling tipis di dunia, mengalahkan Galaxy Z Fold 6 yang merupakan salah satu pesaingnya.
Spesifikasi Oppo Find N5 (rumor sejauh ini)
- Chipset: Oppo Find N5 kabarnya akan mengusung chipset Snapdragon 8 Elite khusus ponsel lipat yang menggunakan tujuh core.
- RAM dan penyimpanan: Terdapat RAM hingga 16 GB LPDDR5X dengan penyimpanan UFS 4.0 hingga 1 TB.
- Baterai dan pengisian daya: Berdasarkan rumor terbaru, Oppo membekali HP ini dengan baterai mendekati 6.000 mAh serta pengisian daya 80 watt (kabel) dan 50 watt (nirkabel).
- Kamera: Tersedia setup tiga kamera di punggung dengan resolusi masing-masing 50 MP. Kamera utama hadir dengan OIS, sedangkan dua sensor pendampingnya mengusung fungsi ultra wide dan periskop telefoto (mendukung tingkatan zoom optis 3x).
- Sistem operasi: Oppo Find N5 bakal menjalankan Android 15 dengan lapisan antarmuka ColorOS 15. Ponsel ini konon terintegrasi dengan DeepSeek-R1 untuk menghadirkan fitur-fitur AI.
- Ketahanan bodi: Seperti yang sempat disinggung sebelumnya, Oppo Find N5 menjadi HP lipat pertama dengan sertifikasi IPX8 dan IPX9, dapat memotret foto dan merekam video di dalam air.